Gunung Bawang Dapat Kamu Lihat dan Indah Saat Berada di Kabupaten Bengkayang

Gunung Bawang (GB) ialah salah satu bukit cukup terkenal yang ada di Kabupaten Bengkayang, Provinsi Kalimantan Barat,Indonesia. Gunung ini memiliki bentuk yang menyerupai pegunungan karena bentuknya memanjang kurang lebih 18 Kilometer dan mencakup 4 kecamatan yang ada di Kabupaten Bengkayang. Pada Gunung Bawang terdapat 4 puncak runcing yang memiliki ketinggian lebih dari 1.000 Mdpl. Sementara puncak tertinggi bernama Puncak Bawang Raya dengan ketinggian mencapai kurang lebih 1.490 Mdpl. Bukit Bawang ini merupakan salah satu gunung yang dikeramati oleh Suku Dayak, tentunya ada cerita di balik itu semua dan nanti kita akan bahas ceita rakyat tentang gunung ini sehingga sampai saat ini masih dikeramati. Nah untuk itu lah perlunya kita bahas GB dapat kamu lihat dan indah saat berada di Kabupaten Bengkayang.

Gunung Bawang merupakan sebutan masyarakat Kabupaten Bengkayang karena jika dilihat dari beberapa sudut wilayah Kabupaten Bengkayang Gunung ini merupakan satu-satunya dataran tinggi yang paling tinggi yang ada di Kabupaten Bengkayang, tetapi menurut data bahwa Gunung Bawang ini adalah masih di kategorikan kedalam sebagai bukit. Emang berapa tinggi gunung bawang? Gunung Bawang pada puncak tertingginya hanya mencapai 1471 Mdpl, sementara menurut Encyclopaedia Britannica dataran tinggi yang bisa disebut gunung harus memiliki ketinggian 2000 Mdpl (610 Meter).

Cerita Rakyat Tentang Gunung Bawang

Gunung Bawang? bawang merupakan umbian untuk rempah-rempah masakan dan siapa saja dapat menggunakan bawang sebagai penyedap rasa untuk setiap masakan, terus kenapa di Kabupaten Bengkayang dataran tinggi yang ada disana disebut sebagai Gunung Bawang mengingat bentuknya yang berlapis hingga 7 lapis dan menyerupai Bawang nah sudah terjawab ya, hmmm Bukit Bawang ini sangat erat kaitannya berkaitan dengan Suku Dayak yang ada di Kabupaten Bengkayang meliputi Suku Dayak Kanayatn dan Suku Dayak Rara (Lara), sampai dengan sekarang ini gunung ini sangat dikeramati oleh Suku Dayak yang ada di Kabupaten Bengkayang.

Gunung Bawang Bengkayang

Menurut cerita rakyat setempat Gunung ini adalah asal mula Suku Dayak Bengkayang dengan ceritanya sang Jubata (Tuhan bagi suku dayak) turun ke dunia sehingga menempati daerah Bukit Bawang ini. menurut Wikipedia nama-nama-nama jubata yang menghuni daerah ini yaitu Jubata Lupo, Jubata Barabatn Ampor, Jubata Siru, Jubata Sulujatn Maniamas dll. Sehingga pada saat nyangahatn selalu disebutkan tempat dan nama-nama Jubata yang menempadi daerah tersebut, dan dengan berjalannya waktu hingga sampai saat ini menjadikan Bukit Bawang sebagai tempat terhormat (keramat) bagi para Suku Dayak yang ada di Kabuaten Bengkayang.

Lokasi Bukit Bawang

Bukit Bawang adalah gunung yang terletak di Kabupaten Bengkayang, Kalimantan Barat. Wilayah pegunungannya mencakup mencangkup 4 kecamatan  yang ada di Kabupaten Bengkayang yaitu Kecamatan Lembah Bawang, Kecamatan Lumar, Kecamatan Sungai Betung dan Kecamatan Bengkayang. Sementara puncak Bukit Bawang berada di perbatasan Desa Tiga Berkat, Kecamatan Lumar dengan Desa Saka Taru, Kecamatan Lembah Bawang. Bukit Bawang berjarak kurang lebih 184 Km bila berkendara dari Pontianak ke Bengkayang dan menuju ke Bukit Bawang. Rute yang ditempuh menuju ke Bukit bawang adalah Pontianak ke Kabupaten Bengkayang kemudian menuju Desa Suka Bangun.

Pendakian Ke Bukit Bawang Bengkayang

Bukit Bawang merupakan salah satu gunung favorite bagi pendaki di Kalimantan, secara khususnya di Kalimantan Barat. Waktu tempuh pendakian untuk mencapai puncak yang cukup singkat yaitu sekitar 7-8 jam. Sementara jalur pendakian terdapat tiga jalur pendakian menuju puncak Bukit Bawang, jalur termudah dan sering digunakan oleh para pendaki yaitu melalui Desa Suka Bangun, Kecamatan Sungai Betung, Kabupaten Bengkayang.

Flora dan Fauna Yang ada di Gunung Bawakng

Fauna khas di Bukit Bawang diantaranya Rusa, Orang utan, Beruang madu, Macan dahan (Borneo Leopard), Burung Ruai Burung Enggang Gading, berbagai jenis kupu-kupu dan serangga, sedangkan flora khasnya adalah Kantong Semar dan Anggrek bulan anggrek ekor tikus, anggrek lurik Sungai yang berhulu di Bukit Bawang diantaranya adalah Sungai Raya yang bermuara di Selakau, Sungai Plagoi dan Sungai Batu Timah, Sungai Banan.

gunung bawang kalbar

Nah semoga sahabat mengenal bengkayang suka dengan artikel ini dan banyak mendapatkan informasi Kabupaten Bengkayang lainnya. Semoga dengan artikel Bukit Bawang dapat kamu lihat dan Indah saat berada di Kabupaten Bengkayang dapat menjadi manfaat dan menambah pengetahuan sahabat mengenal bengkayang semuanya. Akhir kata kami ucapankan terima kasih.

 

Penelusuran terkait
gunung kelam | gunung niut | gunung atap kalimantan | gunung di kalimantan tengah | gunung halau halau | unung poteng | gunung aurbunak | gunung bawakaraeng | gunung batin tulang bawang